Santuni anak yatim, bentuk Kasih Sayang PAC GP ANSOR Pamulihan

 

Sabtu, 17 Agustus 2022
Kegiatan santunan anak yatim di kecamatan Pamulihan oleh Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang

Pemberian santunan kepada anak yatim yang berlangsung pada bulan Muharram yang dilakukan oleh Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Pamulihan sebagai bentuk rasa kasih sayang kepada para anak yatim.

Ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang ,Sahabat Mulyana mengungkapkan bahwa kegiatan ini telah direncanakan dalam program kerja PAC Ansor Kecamatan Pamulihan tahun 2022-2024

“Semoga dengan diadakannya kegiatan santunan ini dapat bermanfaat, dan kita berdo’a anak-anak yang telah disantuni bisa sukses dan membahagiakan orang tuanya dikemudian hari,” ujarnya.

santunan anak yatim ini pada Rabu (17/8/22) dengan datangi rumah-rumah anak yatim tersebut yang ada di lingkungan Kecamatan Pamulihan

Disampaikan, kegiatan santunan juga dimaksudkan untuk dapat membentuk karakter pengurus GP Ansor dari sudut pandang sosialnya dengan menyisihkan sebagian uang pengurus untuk berbagi dengan diharapkan rasa kasih sayangnya

“Sehingga akan tercipta saling menyayangi, menghormati, dan membantu dengan sesama yang bisa dilaksanakan secara konsisten,” imbuhnya.

Salah satu keluarga yang disambagi mengungkapkan ucapan rasa terimakasih atas kepedulian dan empatinya, semoga dengan apa yang telah diberikan para pengurus beserta donatur dengan diadakan santunan ini bisa menjadi keberkahan untuk kita semua, ungkapnya

Pewarta: Rifki R F

Editor: faisal L